Inside Out, Meet the Little Voices Inside Your Head

10:59 PM Nova Zakiya 2 Comments

Pernah terpikir apa saja yang ada di otak kita? Bagaimana otak kita mengatur ekspresi apa saja yang keluar di situasi-situasi yang berbeda? Film Inside Out ini bisa menggambarkannya.

Film garapan Disney & Pixar kali ini bercerita tentang emosi-emosi yang berpengaruh dalam hidup kita sehari-hari. Ada Joy (perasaan senang), Sadness (perasaan sedih), Anger (perasaan marah), Disgust (perasaan jijik), dan Fear (perasaan takut). Kelimanya berada di dalam otak Riley, gadis berusia 11 tahun, mengatur emosi Riley sehari-hari, sejak Riley lahir.

Inside Out dibuka dengan sebuah film pendek berjudul Lava. Dari awal aja short movie ini udah touchy banget. Coba deh dengerin lagunya, liriknya simpel tapi penuh makna. Lebih-lebih kalau liat short movie-nya.
Mari masuk ke inti cerita. No no no, I won’t tell you about this plot of Inside Out. Hanya sedikit pesan yang dapat diambil dari film ini aja yang gue tulis.

2 comments:

PINE FOREST ala GUNUNG PANCAR BOGOR

7:03 PM Nova Zakiya 1 Comments

Masih ingat dengan setting pernikahan penyanyi Andien Aisyah dengan Ippe pada 27 April lalu? Di antara kalian pasti akan menjawab masih. Bagaimana tidak, pernikahan keduanya bisa dibilang sebagai salah satu pernikahan unik dan menginspirasi yang ada di Indonesia. Bertempat di Pine Forest Camp, Maribaya, Lembang, Bandung, sebuah lokasi yang belum banyak diketahui orang, namun mampu menghadirkan suasana tentram, sejuk dan cantik. Pernikahan bertema Kinfolk Wedding ini terbilang cukup simple, dengan dekorasi sederhana, lampu gantung, dan meja kursi panjang.
Nah, kalau kalian pengen main ke hutan pinus tapi nggak punya banyak waktu, Taman Wisata Gunung Pancar bisa menjadi pilihan. Gunung Pancar sendiri merupakan sebuah gunung dengan ketinggian kurang lebih 800 meter di atas permukaan laut. Lokasinya di Desa Karang Tengah, Kecamatan Babakan Madang, Bogor Jawa Barat, dekat dengan obyek wisata Jungle Land di Kawasan Sentul. Kalau dari Jakarta, bisa keluar di Gerbang Tol Sentul Selatan, sedangkan yang dari Bogor bisa masuk di Gerbang Tol Sentul Barat. Kemudian tinggal ikutin jalan deh ke arah Jungle Land. Nah, bagi kalian yang menuju Gunung Pancar menggunakan sepeda motor, bisa lewat Cimahpar ke arah Sirkuit Sentul lalu ikutin arah ke Jungle Land aja pokonya (patokannya itu doang hahaha).
Ide ke Gunung Pancar ini berawal dari ke-desperate-an gue akan tempat bermain tapi nggak mau yang itu-itu aja. Pas kebetulan minggu kemarin libur ngantor hari Minggu-Senin, gue ke Bogor ke tempat si cumi, temen sekontrakan gue. Diputuskanlah hari Senin, pas momen 17 Agustus (padahal nggak ada hubungannya) kita kesana menggunakan sepeda motor. FYI, di kawasan ini belum ada angkutan umum yang bisa mengantarkan kita kesana.

1 comments: